PEKANBARU – Harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) masih berada di level tinggi pada Jumat, 2 Januari 2026. Meski demikian, harga logam mulia ini tercatat mengalami penurunan dibandingkan pekan sebelumnya.
Berdasarkan data dari Butik Antam Pekanbaru, harga emas Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.504.000. Angka ini lebih rendah dibandingkan harga pada perdagangan minggu lalu yang sempat menyentuh Rp 2.589.000 per gram. Sementara itu, harga emas Antam ukuran terkecil 0,5 gram tercatat Rp 1.302.000.
Untuk harga buyback atau pembelian kembali oleh Antam, saat ini ditetapkan sebesar Rp 2.363.000 per gram. Harga buyback ini menjadi acuan bagi masyarakat yang ingin menjual kembali emas batangan miliknya ke Antam.
Gerai resmi penjualan emas Antam di Provinsi Riau, yakni Butik Antam Pekanbaru, mencatat minat masyarakat masih cukup tinggi. Namun, bagi warga yang berencana membeli emas Antam dalam waktu dekat perlu bersabar. Pasalnya, stok emas batangan dengan berat 1 gram hingga 1 kilogram di BELM Pekanbaru yang berlokasi di Jalan Tuanku Tambusai saat ini masih kosong.
Berikut daftar harga emas Antam di Butik Antam Pekanbaru, Jumat, 2 Januari 2026.
Harga Certicard emas batangan:
0,5 gram Rp 1.302.000
1 gram Rp 2.504.000
2 gram Rp 4.958.000
3 gram Rp 7.419.000
5 gram Rp 12.795.000
10 gram Rp 24.590.000
25 gram Rp 61.310.000
50 gram Rp 122.455.000
100 gram Rp 244.760.000
Harga emas batangan:
250 gram Rp 611.590.000
500 gram Rp 1.222.900.000
1 kilogram Rp 2.444.600.000. (Ary)






